» » » 2 PILIHAN KACAMATA 3D PENUH GAYA

img


 
 
 
Bagi para pencinta film dan fashion, Anda sekarang dapat menikmati film 3D dengan tetap tampil gaya. Optik Seis telah meluncurkan dua 3D Sunglasses, Oakley Gascan 3D dan cK 3D sunglasses yang dapat digunakan untuk menonton film tiga dimensi di bioskop yang menggunakan teknologi digital RealD seperti di Blitz Megaplex. Selain itu, Anda juga dapat menggunakannya untuk passive-3D TV technology seperti LG 3D TV.

Oakley Gascan 3D Transformer, tersedia dengan jumlah yang terbatas. Koleksi kacamata yang mendapat inspirasi dari film 'Transformers ini', menampilkan desain dengan warna-warna ikon film yang berbeda dari tiap sisinya. Ikon yang satu adalah tribut untuk Optimus Prime sementara sisi yang lain menampilkan emblem dari Megatron.

Tidak hanya menyajikan desain yang maskulin, Oakley juga mengedepankan kenyamanan dengan menggunakan materi frame yang sangat ringan; O Matter dan desain Three-Point Fit yang akurat. Kacamata ini memberikan ketepatan dan kejernihan pada optik, warna yang benar, pengaturan cahaya yang lebih baik, dan daya tahan optimal. Anda bisa mendapatkan 3D Sunglasses dari Oakley ini, dengan harga Rp 1.995.000.

Brand mode asal Amerika, Calvin Klein juga ikut menawarkan koleksi kacamata yang dilengkapi lensa berteknologi 3-Dimensi. Lensa ini dilengkapi dengan photochromic yang bisa berubah dari 'indoor 3D sunglasses' menjadi 'outdoor UV protected sunglasses'. Artinya, Calvin Klein 3D sunglasses bisa digunakan seperti kacamata hitam biasa ataupun kacamata 3D.

Tertarik untuk memiliki salah satu dari dua kacamata ini? Anda bisa mendapatkannya di gerai Optik Seis dan situs belanja online blibli.
 

 
 
Sumber : http://www.wolipop.com/

About Wee ElLen

Hi there! I am Hung Duy and I am a true enthusiast in the areas of SEO and web design. In my personal life I spend time on photography, mountain climbing, snorkeling and dirt bike riding.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply