» » » WANITA MELAMAR PRIA DULUAN?



Saat terlalu lama menunggu 'gerakan' dari pria, wanita masa kini cenderung makin berani melamar pria terlebih dahulu.
Ketika hubungan asmara telah matang, terlebih lagi jika Anda dan sang pria telah mapan dan siap untuk memulai tahap yang lebih serius, Anda pasti makin tak sabar menanti kapan si dia akan melamar? Kadang menunggu terlalu lama memang menjengkelkan, apalagi para wanita masih bertahan dengan tradisi bahwa melamar adalah kewajiban pria. Pernah terpikir untuk melamar pria daripada menunggu lama? Why not?

Bila Anda pernah menonton film BRIDE WARS, ada sebuah adegan di mana Liv Lerner (diperankan oleh Kate Hudson) bosan terlalu lama menunggu lamaran dari kekasihnya dan nekat untuk maju terlebih dahulu. Anda yang sedang menunggu sangat lama lamaran dari pria mungkin ingin melakukan hal yang sama. Apakah keberanian wanita untuk melamar pria hanya ada dalam film? Ternyata tidak.

Jangan salahkan wanita yang makin berani untuk maju terlebih dahulu alias melamar pria duluan. Siapa suruh terlalu lama bergerak, wanita masa kini tak bisa hanya duduk diam dan menghabiskan waktu untuk menunggu lamaran dari pria. Seperti dilansir YourTango, melalui sebuah polling dari situs Swoon didapat hasil bahwa 1 dari 10 wanita berani melamar pria yang mereka cintai.

Ada kekuatan lebih yang ditunjukkan wanita-wanita tersebut. Para wanita dalam polling mengaku bahwa mereka bosan terlalu lama menunggu sang pria untuk melamar mereka. Sekalipun ada tradisi di seluruh dunia untuk menunggu lamaran pria, wanita-wanita tersebut cukup percaya diri untuk melamar terlebih dahulu demi sebuah kepastian.

Wahai para pria, jika Anda membaca artikel ini dan Anda sudah yakin akan stabilitas hubungan yang terjalin serta memiliki segala aspek yang telah matang untuk menuju jenjang pernikahan, please don't make her wait any longer!

About Wee ElLen

Hi there! I am Hung Duy and I am a true enthusiast in the areas of SEO and web design. In my personal life I spend time on photography, mountain climbing, snorkeling and dirt bike riding.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply